Cara membuat Brownies kukus Pandan

Kita biasa membuat brownies dengan warna coklat, mari kita coba berkreasi membuat brownies kukus pandan dengan tampilan warna hijau yang menarik serta textur yang lembut dan dijamin uenak...

Sebenarnya proyek kali ini adalah membuat brownies coklat, tapi karena brownies coklat sudah terlalu mainstream maka kita coba membuat brownies dengan rasa pandan yang tentu akan menghasilkan brownies yang berbeda dari biasanya. Dengan aroma pandan yang begitu harum, akan menggugah selera bagi anggota keluarga untuk menyantapnya.

Mari kita membuat Brownies Kukus pandan. Bagi anda yang ingin belajar memasak, anda bisa mencoba membuat brownies sebagai bahan belajar masak anda.

Bahan-bahan Brownies Kukus Pandan :

250gr tepung terigu protein sedang
200gr tepung gula halus
4sdm gula pasir
1/2sdt baking powder
2butir telur
50gr susu bubuk full cream
100ml susu cair vanila
50ml minyak goreng (bisa di ganti dengan margarin yang sudah di cairkan)
1sdt pasta pandan

Langkah-langkah dalam membuat brownies pandan :

Brownies kukus pandan

1. Campurkan tepung terigu, tepung gula halus, susu bubuk, garam, dan baking powder lalu ayak sampai benar-benar merata
2. Campurkan minyak goreng, gula pasir dan telur , kocok atau aduk dengan spatula hingga berbusa , lalu campurkan tepung dan lain - lainnya tadi yang sudah di ayak. Dan susu cair aduk hingga benar - benar tercampur rata
3. Setelah bahan tercampur rata, tambahan pasta pandan dan aduk rata.
4. Olesi loyang dengan margarin lalu tuangkan kedalam loyang. Dan kemudian kukus kurang lebih 30 menit. Kemudian tusuk - tusuk dengan tusukan gigi untuk mengetahui tingkat kematangan brownies.

Brownies kukus pandan

Ternyata hasilnya browniesnya lembut dan enak banget. Cocok banget di nikmati bersama keluarga tercinta sambil minum teh.

Selamat mencoba yaa. Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara membuat Brownies kukus Pandan"

Posting Komentar